Bagi anda yang ingin membuat blog, saya saranka untuk menggunakan fasilitas dari Blogspot karena cara pengoperasionalnya sangat mudah dan tidak perlu belajar bertahun-tahun untuk mengerti seluk-beluk blogspot,sehingga anda bisa langsung posting tulisan-tulisan yang anda kehendaki.
Apabila anda sudah memiliki email dari gmail maka anda bisa langsung mendaftarkan pada blogspot namun jangan khawatir apabila tidak andapun masih bisa menggunakan fasilitas blogspot dengan membuat google account terlebih dahulu . untuk lebih jelasnya ikuti cara-cara dibawah ini :
1. Kunjungi blogger.com atau blogspot.com sama saja (click)
2. Masukkan account Gmail di “nama pengguna (Email)” dan password di “Kata Sandi”. Kalau belum punya Gmail, daftar dulu di Gmail.com. apabila anda ingin menggunakan layanan email selain Gmail, anda bisa click tombol "memulai" pada halaman pertama blogger.com lalu isi form-form sebagai berikut:
a. Isi “Nama Tampilan” di kotak. Contoh: HANJO RANGER
b. Kasih tanda tik (check) pada “Penerimaan Persyaratan”
c. Klik “Lanjutkan”.
3. Kemudian muncul halaman verifikasi lewat ponsel, anda ketikkan negara domisili anda dan nomer ponsel anda (dengan disertai kode negara), tunggu hingga blogspot mengirimkan sms kepada anda berupa code verifikasi. Apabila anda sudah mendapatkan code verifikasi sms bertuliskan “Kode verifikasi Google Anda adalah ****** “ maka masukkan kode tersebut pada kolom verifikasi halaman yang akan muncul secara otomatis, jika sudah click tombol verifikasi.
4. Pada halaman slanjutnya isi kolom “Judul Blog” dengan Judul yang diinginkan. Contoh Pengetahuan Umum
5. Pada “Alamat Blog” -> isi dengan alamat URL. Contoh: pengetahuanhidup.
Jangan lupa klik “Cek Ketersediaan” untuk mengetahui apakah alamat URL yang dipilih belum ada yang punya. Coba buat alamat lain kalau alamat tidak tersedia.
6. Klik “Lanjutkan”
7. Pada “Pilih Sebuah Template” klik “Lanjutkan”
8. “Blog Anda Telah Diciptakan!” Saya ucapkan selamat anda sudah berhasil membuat blog
9. Trus Bagaimana cara memposting artikelnya bos??? Ok sekarang klik “Mulai Blogging” untuk menulis artikel.
10. Di “Judul” isi kotak dengan judul artikel yang akan ditulis. Contoh: Membuat Blog dengan Fasilitas Blogspot
11. Isi kotak di bawahnya dengan tag yang anda inginkan bisa artikel, hiburan, gallery ato yang lain. Fungsinya apa tuh bos?? Fungsinya agar mempermudah pembaca dalam mengklasifikasikan posting anda kedalam tema tertentu sesuai tag yang anda berikan
11. Klik “Mempublikaikan Posting”
12. Selamat! Anda berhasil membuat blog dan memposting Artikel.
Catatan: Untuk memposting artikel berikutnya, Anda tinggal mengklik menu “Posting”. Untuk mengedit tulisan tinggal klik “Edit Posting”
0 Reaksi:
Posting Komentar
Jangan lupa tinggalkan Komentar anda. Kritik dan Saran Pedas anda sangat membantu dalam pengembangan blog ini, tetapi Komentar kasar, rasis, dan penghinaan tidak akan diloloskan,jika berkenan follow blog saya juga ya..